Saturday, February 25, 2012

Seputar Burung Pleci

Burung Pleci Kacamata biasa (Zosterops palpebrosus) adalah nama sejenis burung kecil dari suku Zosteropidae, bangsa Passeriformes (burung petengger). Burung ini merupakan penetap di hutan-hutan terbuka di kawasan Asia tropis, mulai dari India ke timur hingga Cina dan Indonesia. Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai Oriental White-eye.  Suku burung-burung kacamata (Zosteropidae) mencakup sejumlah burung pengicau (Passeriformes) kecil yang cenderung tersebar di daerah tropika di Dunia Lama (termasuk Australasia). Genus pencirinya adalah Zosterops. Burung-burung anggota suku ini dicirikan dengan lingkaran di sekitar mata berwarna putih (dari sini nama bahasa Inggris white-eye berasal) atau abu-abu.

Banyak anggotanya yang bersifat endemik di suatu pulau atau kepulauan, seperti jenis yang baru ditemukan tahun 2008 di Kepulauan Togian, Sulawesi Tengah.
Burung kecil yang lincah, dengan panjang tubuh (dari ujung paruh hingga ujung ekor) sekitar 10–11 cm. Sisi atas tubuh tertutup bulu-bulu kehijauan atau hijau kekuningan (hijau zaitun), sedangkan sisi bawahnya sedikit bervariasi bergantung rasnya, kecuali leher dan dadanya yang berwarna kuning terang. Sayapnya membundar dan kaki-kakinya kuat.
Nama-namanya (“kacamata”, white-eye) merujuk pada lingkaran bulu-bulu kecil berwarna putih di sekeliling matanya. Nama marganya berasal dari kata Yunani zosterops, yang berarti ”sabuk mata”. Penampilan anggotanya sangat "biasa", tidak ada ciri mencolok, kecuali adanya segaris lingkaran di sekitar mata. Sayapnya melingkar dan memiliki kaki yang kuat. Warna bulu biasanya hijau kelabu, tetapi ada jenisnya yang memiliki bulu leher dan perut berwarna putih atau kuning.

burung ini kerap membentuk gerombolan besar yang bergerak bersama di antara tajuk pepohonan; bahkan sering juga bercampur dengan spesies lain. Meskipun utamanya burung kacamata bersifat pemakan serangga, namun ia pun memakan nektar dan aneka jenis buah. Sembari mencari mangsanya di sela-sela dedaunan, burung ini terus bergerak dari satu ranting ke lain ranting, dan kemudian berpindah ke lain pohon yang berdekatan, sambil terus mengeluarkan suara berkeciap tinggi setiap beberapa saat sekali untuk berkomunikasi dengan anggota kelompok yang lainnya.Semua anggotanya senang berkelompok, terbang dalam kawanan.

Di Jawa, burung ini tercatat bertelur mulai dari Januari hingga Oktober. Telur berjumlah kurang lebih tiga (2–5) butir berwarna biru pucat, diletakkan pada sarang berupa cawan kecil yang khas bentuknya. Sarang ini terbuat dari akar-akaran, tangkai dan tulang daun, dan bahan-bahan tumbuhan lainnya, serta dihiasi dengan lumut. Sarang diletakkan di percabangan ranting atau rumpun bambu, sekitar 2–4 m di atas tanah.

Di Australia bahkan ada yang menjadi hama di perkebunan anggur karena bertengger di tangkai dan melukai tanaman.


Tips memilih burung pleci :
  • Postur tubuh panjang dan besar
  • Warna putih yang melingkari matanya terlihat tebal
  • Burung tidak cacat
  • Bentuk paruh terlihat tebal dan panjang
Perawatan :
  • Jaga kebersihan kandang/sangkar
  • Mandikan pagi/sore dengan cara di semprot atau sediakan cepuk berisi air supaya burung mandi sendiri . Berikan kroto 1/4 sendok/hari
  • Berikan buah buahan seperti pepaya dan pisang
Perbedaan Betina dan Jantan :
  • Pleci Jantan mempunyai lingkar mata yang lebih tebal dan tajam
  • Pleci Jantan warna hijaunya lebih tajam
  • bisa juga di lihat kloaka/duburnya dengan cara di tiup kalau lebih menonjol berarti burung jantan.
Tambahan Informasi Ragam Jenis Burung Pleci

Kajian terhadap data DNA yang terbaru menghasilkan gambaran bahwa marga ini kemungkinan bukan monofiletik.Meski demikian baru sedikit spesies yang telah dipelajari, dengan jenis-jenis dari Kepulauan Mikronesia yang paling banyak dikaji contohnya. Agaknya terdapat dua kelompok garis kekerabatan; kelompok timur yang nampak jelas berbeda dan kelompok barat yang kekerabatannya lebih dekat dengan jenis-jenis Asia Timur. Kekerabatan kelompok yang pertama (kelompok timur) dengan burung-burung marga Rukia masih perlu diteliti lebih lanjut. Juga, jenis kacamata Tanjung Harapan nampak berbeda garis kekerabatannya dengan jenis-jenis selebihnya, namun hal ini belum bisa dipastikan.

Berikut Jenis Jenis Burung Pleci/Kacamata

Kacamata-kuning Afrika, Zosterops senegalensis 

Kacamata Kamerun, Zosterops (senegalensis) stenocricotus
Kacamata Kirk, Zosterops (senegalensis) kirki
Kacamata Pemba, Zosterops vaughani


Kacamata sisi-berangan, Zosterops mayottensis

Kacamata sisi-berangan Seychelles, Zosterops (mayottensis) semiflava

punah (akhir abad-19)

Kacamata tepi-lebar, Zosterops poliogastrus - sebelumnya poliogaster

Kacamata Kulal, Zosterops (poliogastrus) kulalensis


Kacamata Taita, Zosterops (poliogastrus) silvanus


Kacamata Pare selatan, Zosterops (poliogastrus) winifredae

Kacamata Kikuyu, Zosterops (poliogastrus) kikuyuensis.

Kacamata dada-putih, Zosterops abyssinicus 

Kacamata Tanjung Harapan, Zosterops pallidus
Kacamata Sungai Orange, Zosterops (pallidus) pallidus
 
Kacamata Madagascar, Zosterops maderaspatanus
Kacamata Komoro, Zosterops mouroniensis

Kacamata Sao Tome, Zosterops ficedulinus

Kacamata Annobon, Zosterops griseovirescens
Kacamata Mascarene, Zosterops borbonicus
 
Kacamata-kelabu RĂ©union, Zosterops (borbonicus) borbonicus
Kacamata-kelabu Mauritius, Zosterops (borbonicus) mauritianus
Kacamata Reunion, Zosterops olivaceus
 
Kacamata-zaitun Mauritius, Zosterops chloronothos
Kacamata Seychelles, Zosterops modestus

Kacamata Sri Lanka, Zosterops ceylonensis

Kacamata paha-berangan, Zosterops erythropleurus

Kacamata biasa, Zosterops palpebrosus
 
 
Kacamata Jepang, Zosterops japonicus

Kacamata dataran-rendah, Zosterops meyeni

Kacamata Enggano, Zosterops salvadorii

Bridled White-eye, Zosterops conspicillatu

Kacamata Guam, Zosterops (conspicillatus) conspicillatus – punah (1983)
Kacamata Rota, Zosterops rotensis – baru-baru ini dipisahkan dari Z. conspicillatus
Kacamata polos, Zosterops hypolais

Kacamata Kepulauan Caroline, Zosterops semperi 
Kacamata topi-hitam, Zosterops atricapilla - sebelumnya atricapillus 

Kacamata belukar, Zosterops everetti
Kacamata kekuningan, Zosterops nigrorum
Kacamata gunung, Zosterops montanus

Kacamata Pulau Christmas, Zosterops natalis

Kacamata Jawa, Zosterops flavus

Kacamata laut, Zosterops chloris

Kacamata limau, Zosterops citrinella - sebelumnya citrinellus

Kacamata Kai, Zosterops grayi
Kacamata Tual, Zosterops uropygialis

Kacamata Sulawesi, Zosterops consobrinorum

Kacamata Makasar, Zosterops anomalus
Kacamata Wallacea, Zosterops wallacei

Kacamata dahi-hitam, Zosterops atrifrons
Kacamata Sangihe, Zosterops nehrkorni

Opior dwiwarna (kacamata Seram), Zosterops stalkeri
 terkadang dimasukkan ke dalam genus Tephrozosterops

Kacamata Halmahera, Zosterops atriceps

Kacamata kecil, Zosterops minor

Kacamata Tagula, Zosterops meeki
Kacamata kepala-hitam, Zosterops hypoxanthus
Kacamata Biak, Zosterops mysorensis

Kacamata Arfak, Zosterops fuscicapilla
 
Kacamata Buru, Zosterops buruensis
Kacamata Ambon, Zosterops kuehni
Kacamata Papua, Zosterops novaeguineae
Kacamata-kuning Australia, Zosterops luteus

Kacamata pulau, Zosterops griseotinctus
Kacamata Rennell, Zosterops rennellianus
Kacamata belang, Zosterops vellalavella
Kacamata Ranongga, Zosterops splendidus
Kacamata Ghizo, Zosterops luteirostris
Kacamata Solomon, Zosterops kulambangrae
Kacamata Murphy, Zosterops murphyi
Kacamata tenggorokan-kuning, Zosterops metcalfii

Kacamata tenggorokan-kelabu, Zosterops rendovae
Kacamata Malaita, Zosterops stresemanni
Kacamata Santa Cruz, Zosterops santaecrucisSilvereye, Zosterops lateralis

Lord Howe Silvereye, Zosterops (lateralis) tephropleurus

Lord Howe White-eye, Zosterops strenuus - sebelumnya strenua; punah (lk. 1918) 
Kacamata paruh-ramping, Zosterops tenuirostris
Kacamata leher-putih, Zosterops albogularis

Kacamata Lifou besar, Zosterops inornatus
Layard's White-eye, Zosterops explorator

Kacamata dahi-kuning, Zosterops flavifrons

Kacamata punggung-hijau, Zosterops xanthochroa 

Kacamata Lifou kecil, Zosterops minutus


Kacamata Samoa, Zosterops samoensis
 
Dusky White-eye, Zosterops finschii
Kacamata kecoklatan, Zosterops cinereus

suara :

Kacamata-zaitun Yap, Zosterops oleagineus

terkadang ditempatkan dalam marga Rukia (R. oleaginea)
suara : 
Kacamata Togian, Zosterops somadikartai 
 
Burung ini termasuk jenis baru yang diidentifikasi di daerah sulawesi tahun 2008.
Suara : 

sumber ; berbagai sumber, wikipedia,orientalbirdimage

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Copyright (c) 2010 Info dan Tips Perawatan Burung. Design by WPThemes Expert

Themes By Buy My Themes And TM Web Design.